FKUB Kabupaten Malang Ajak Tokoh Agama Kalipare Jalin Kerukunan Ciptakan Pilkada Damai

MenaraToday.Com - Malang :

Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Malang adakan silaturrahmi dengan tokoh lintas agama se-kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang, di desa Arjowilangun, Sabtu (7/11).

Pertama-tama FKUB Kabupaten Malang menyampaikan terima kasih kepada Yayasan dan Pengurus Lembaga SMK Islam Kalipare, karena sudah memfasilitasi pada kegiatan Silaturrahmi ini, kata Nurhadi selaku penanggungjawab.

Dalam sambutannya, Ketua FKUB Kab. Malang, Drs. HM. Soleh Arifin, MPd., mengajak kepada tokoh lintas agama Kalipare, agar menjaga kerukunan dalam menjalin hubungan lintas beragama dan bermasyarakat.

"Bahwa Tuhan Yang Maha Esa menciptakan manusia untuk hidup berbangsa-bangsa, untuk kita harus menjalin dan menjaga kerukunan, terutama keutuhan NKRI, karena NKRI HARGA MATI," tegasnya.

Dia juga menjelaskan tentang aturan dan persyaratan Pendirian Rumah Ibadah, bahwa semua yang sudah ditentukan oleh pemerintah adalah mutlak, khususnya persetujuan masyarakat sekitar, jelas Soleh.

Mengingat kabupaten Malang dalam situasi demokrasi politik pemilihan kepala daerah, ada 3 kontestan, yaitu yang no. 1 punya slogan MALANG MAKMUR, no. 2 dengan MALANG BANGKIT, dan yang no. 3 adalah MALANG JEJEG.  Maka kita punya kewajiban untuk menjaga PILKADA DAMAI, tandasnya juga.

Demikian juga disampaikan oleh pemateri, Drs. KH. Abdul Aziz, MPd., bahwa negara  Indonesia terdiri dari banyak suku, agama, dan budaya. Maka dari itu kita sebagai umat beragama wajib menjaga ideologi bangsa, yaitu Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika, katanya.

Dengan kita menjalin kerukunan umat beragama, bergotong royong, maka kita ikut membantu pembangunan nasional, dengan demikian persatuan dan kesatuan bangsa menjadikan modal keutuhan NKRI, pungkas Abdul Azis.

Dalam kesempatan ini, M. Soleh Arifin selaku Ketua FKUB Kabupaten Malang juga memperkenalkan para pengurus FKUB yang hadir lengkap, dan juga berkenalan tokoh lintas agama yang hadir.

Kegiatan Silaturrahmi FKUB Kabupaten Malang dengan Tokoh Lintas Agama in dihadiri oleh pengurus FKUB Kabupaten Malang lengkap, Kepala Desa Arjowilangun, Ketua PCM NU Kec. Kalipare, Ketua Muslimat NU Kec. Kalipare, Pendeta dan Pengurus Gereja Kristen Ds. Arjowilangun, Romo dan Pengurus Gereja Katholik Ds. Arjowilangun, Takmir Masjid se-Desa Arjowilangun, Ketua GP Ansor Kec. Kalipare, Satgas Banser Kalipare, Yayasan dan Pengurus Lembaga SMK Islam Kalipare, kata Abdul Malik selaku Sekretaris FKU. (John)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama