Guna Capai Target Vaksinasi, Dinkes Pandeglang Gandeng TNI-Polri Hingga Kejari

Ilustrasi: ila


Menaratoday.com PANDEGLANG-Dari total jumlah penduduk kabupaten pandeglang 1,2 juta jiwa, baru sekitar 8% nya saja yang tercatat sudah melakukan vaksinasi. 


Dengan demikian target capaian program vaksinasi dikabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, masih terbilang rendah dari target sasaran yang dicanangkan Pemkab Pandeglang yakni sebanyak 900 ribu orang.


Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Pandeglang Raden Dewi Setiani menjelaskan, bahwa saat ini tahapan vaksinasi masih terus dilaksanakan.  Guna memaksimalkan program vaksinasi ini Pihaknya menggandeng sejumlah instansi pemerintahan.


"mulai dari TNI-Polri dan juga instansi Kejaksaan Negeri. Sampai saat ini kami masih terus berproses di tahap tiga vaksinasi ini. Capaiannya memang baru delapan persen dari target 900 ribu penduduk di Pandeglang," katanya. Rabu (28/07/21).


Selain itu, kata Dewi Guna mempercepat target, pihaknya bahkan menggaet sejumlah komunitas masyarakat, contohnya vaksinasi untuk warga binaan di Rutan Pandeglang.


"Selain itu, pihak swasta pun turut dilibatkan demi mengebut target vaksinasi ini. Program Ini memang butuh kerjasama dari semua lapisan masyarakat, untuk membentuk kekebalan kelompok," jelasnya. 


Intinya, Dewi Menghimbau, jangan menghindari vaksinnya, tapi hindari virusnya.


ILA

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama