Pelabuhan Pontianak Salah Satu Lokasi Monitoring Angkutan Nataru


MenaraToday.com,Pontianak - Berdasarkan Instruksi Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor IM 10 Tahun 2021, Pelabuhan Pontianak menjadi salah satu lokasi pelaksanaan monitoring Angkutan Laut Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.


Dr. Fadrinsyah yang menjabat sebagai Inspektur III dan Tim dari Inspektorat Jenderal Kementerian Perhubungan melaksanakan kunjungan ke Pelabuhan Dwikora Pontianak untuk memastikan kesiapan angkutan laut Nataru.


Hal Tersebut di katakan oleh Kepala Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan ( KSOP ) kelas II Pontianak, Capt. Mozes I Karaeng, saat di jumpai di Pelabuhan Dwikora Pontianak,"Monitoring ini dalam rangka menjelang Natal dan tahun baru,"ujarnya.




Kantor KSOP Pontianak menurunkan personil dari Kantor KSOP," juga bersama-sama dengan Operator Terminal, Operator Kapal dan Polsek Kawasan Pelabuhan Pontianak mendampingi langsung Tim Monitoring Kemenhub menyaksikan kedatangan KM. Bukit Raya di Pelabuhan Pontianak, pungkas Capt. Mozes.(Gun)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama